Perbedaan SNMPTN Dengan SBMPTN

Posted by Fajar on 08.19.00

Masih banyak yang belum mengetahui apa itu perbedaan SNMPTN dengan SBMPTN, yap walaupun hanya beda satu huruf tetapi memang benar adanya perbedaan dari kedua istilah tersebut. buat kalian yang duduk di kelas 12 apalagi yang sudah berniat untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi harus tau apa itu SNMPTN dan apa itu SBMPTN.

Istilah SNMPTN dan SBMPTN muncul sejak tahun 2013, memang kedengarannya sangat asing di telinga kita, namun harus bagaimana lagi, mau tidak mau kita sebagai pelajar harus mengetahui perbedaan dari kedua istilah tersebut. Kira kira apa ya perbedaannya?? apakah biaya SNMPTN dan SBMPTN berbeda?? atau apakah Syarat lulus SNMPTN dan SBMPTN juga berbeda?? mari kita simak dengan seksama penjelasan dibawah ini :

Apa itu SNMPTN??

SNMPTN adalah singkatan dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Maksudnya seleksi yang bagaimana ya??

Biasanya sistem pada seleksi SNMPTN ialah dengan melihat nilai Rapor, UN, dan berbagai prestasi siswa selama disekolah, dan sebetulnya bukan hanya itu saja. sistem penilaian SNMPTN masih kurang diketahui sebagian orang. Intinya mereka akan menilai kita berdasarkan apa yang telah kita capai selama duduk di bangku sekolah, dan calon SNMPTN bisa langsung diterima tanpa test. dulu sebelum tahun 2013 jalur ini disebut Jalur SNPMTN Undangan.

Maka dari itu buat teman teman yang masih duduk di bangku kelas 10 dan 11 kamu bisa persiapkan diri sejak awal, ukir prestasi sebanyak banyaknya sehingga saat akan mengikuti tes SNMPTN, kamu bisa menjadi yang terbaik dari yang terbaik. Dan bisa dibilang juga kesempatan untuk masuk perguruan tinggi dengan jalur SNMPTN ini sangat besar.

Kenapa kesempatan SNMPTN sangat besar??

Karna seleksi yang dilakukan tanpa test, waw sangat menarik bukan. mereka hanya melihat jejak jejak nilai serta prestasi yang kita dapat selama di bangku sekolah, selain itu pendaftaran biasanya gratis tanpa di pungut biaya.

Lalu SNMPTN menawarkan kuota bangkulebih banyak loh.. setiap tahunnya SNMPTN akan menyediakan kuota bangku hingga 50% dari kapasitas seluruh bangku kuliah yang telah disediakan. jadi dapat kita simpulkan bahwa 50% calon mahasiswa didapatkan melalui SNMPTN. kira kira perjurusan dapat menyediakan hingga 50 sampai 200 kursi.

Apa itu SBMPTN??

SBMPTN adalah singkatan dari Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. tak jauh beda halnya dengan SNMPTN, hanya pada jalur ini tidak didasarkan pada nilai rapor, ujian atau prestasi yang dicapai siswa selama di bangku sekolah. melainkan sistem tes mengerjakan soal tertulis yang biasanya diselenggarakan serentak oleh seluruh PTN. jadi yang diperhitungkan pada jalur ini hanyalah nilai dari tes tertulis yang kita kerjakan.

Kebanyakan siswa pun menganggap SBMPTN sendili lebih fair atau adil dikarenakan kompetisi tes didasarkan dari potensi dan kemampuan langsung dari siswa.

Namun perlu diingat, pada SBMPTN akan terasa agak sulit karna sulit untuk memprediksi tentang lawan serta sulit menargetkan apa yang harus kita capai untuk mengalahkan lawan tersebut.

Ada juga yang bilang tingkat kesulitan SBMPTN lebih sulit dibandung UN, Seperti halnya UN adalah Pulau Jawa sedangkan SBMPTN adalah seluruh pelosok Indonesia. jadi UN hanya sebagian kecil dari SBMPTN. dan satu lagi.

Pada SBMPTN, adalah istilah hitungan poin pada setiap soal tertulis yang kita kerjakan, jika jawaban kita benar maka akan mendapatkan 4 poin dan jika jawaban kita salah, poin kita akan berkurang 1. dan jika tidak dijawab mendapatkan 0 poin. untuk lebih singkatnya tentang perbedaan SNMPTN dan SBMPTN kamu bisa lihat tabel dibawah ini :

beda snmptn sbmptn
perbedaan snmptn sbmptn

perbedaan jalur snmptn
beda jalur snmptn sbmptn


Bang Tama
New Johny WussUpdated: 08.19.00

1 komentar:

  1. Ternyata bedanya itu ya, baru tau mas hehehe rncna saya sih mau ikut juga snmptn, kira" ad tips gk ya bang

    BalasHapus


Bang Tama